Hasil Sprint Race MotoGP Prancis 2023- Jorge Martin Pemenangnya

Hasil sprint race MotoGP Prancis 2023 bisa disimak di sini. Rider Pramad Ducati Jorge Martin menjadi pemenangnya.

Dalam balapan di Circuit Bugatti, Le Mans, Sabtu (13/5/2023), Bagnaia menjalani start mulus. Jorge Martin membayangi Pecco . Jack Miller gagal meraih poin. Dia crash selepas lap pertama.

Dalam 10 lap tersisa, Jorge Martin bisa menjadi pebalap terdepan. Bagnaia kedua, dan Marc Marquez ketiga.

Binder menyalip dua rider di depannya pada lap ketiga. Dia kini menempati posisi kedua. Marc Marquez kembali ada di urutan ketiga, dia mampu mendahului Bagnaia.

Pertarungan sengit terjadi antara Marc Marquez dengan Bagnaia untuk memperebutkan podium ketiga. Saat 4 lap tersisa, Bagnaia ada di posisi podium. Fabio Quartararo crash di saat balapan menyisakan tiga lap lagi.

Hingga balapan selesai, Jorge Martin tak terkejar lagi dengan catatan waktu 19 menit 59,037 detik. Dia memenangi sprint race MotoGP Prancis. Melengkapi podium ada Brad Binder dan Bagnaia.

Baca juga: Klasemen MotoGP 2023: Francesco Bagnaia Terdepan!

Hasil Sprint Race MotoGP Prancis

  1. Jorge Martin- 19 menit 59,037 detik
  2. Brad Binder
  3. Francesco Bagnaia
  4. Luca Marini
  5. Marc Marquez
  6. Johann Zarco
  7. Marco Bezzecchi
  8. Aleix Espargaro
  9. Maverick Vinales
  10. Takaaki Nakagami
Baca juga: Jadwal MotoGP Prancis 2023 Akhir Pekan Ini

Read more

Ada Ajang Tinju untuk Masyarakat Umum di 3 Kota, Minat Ikutan-

Tinju sudah jadi olahraga yang cukup populer di Tanah Air. Bagaimana jika para fans olahraga tersebut ikut naik ring layaknya atlet?

Ajang tersebut bernama Holywings Sport Show (HSS) Boxing yang kembali digelar di tahun keduanya. Ajang tersebut sukses dihelat pada 27 Februari tahun lalu yang mempertemukan Tibo Monabesa melawan petinju Filipina Jayson Vayson dalam perebutan WBC International Light Flyweight.

Di ajang tersebut juga diselipkan unsur entertainment ketika para selebritis beradu keahlian di atas ring, yakni Aldi Taher vs Vicky Prasetyo. Lalu sempat ada juga nama-nama seperti El Rumi, Nikita Mirzani, Barbie Kumalasari, Dinar Candy, hingga Sabian Tama

Melihat kesuksesan di tahun pertamanya, Holywings sebagai penggagas acara itu kembali menggelar HSS 2023 di tiga kota besar, yakni Jakarta, Bali, dan Bandung. Ada 12 pertandingan per kota yang akan ditentukan tanggalnya dalam waktu dekat.

Sebagai platform yang adil dan jujur untuk menunjukkan skill tinju, HSS 2023 membuka kesempatan untuk para petinju lokal hingga masyarakat umum untuk berpartisipasi dalam ajang pamungkas ini.

Baca juga: Event Tinju Bakal Digelar Rutin Demi Kesejahteraan Petinju

“Kami bangga hadir sebagai tempat bagi para petinju untuk menunjukkan keahlian mereka di atas ring. HSS 2023 memberikan peluang emas bagi petinju lokal dan masyarakat umum untuk terlibat dalam ajang pamungkas ini,” jelas Ivan Tanjaya selaku co-founder dari Holywings Group dalam rilis kepada detikSport.

Untuk gelaran tahun ini akan hadir diklaim akan menghadirkan penampilan selebritis yang tak kalah menarik dan tentunya duel para petinju profesional papan atas.

Read more

Atlet Paraguay Ini Diusir dari Olimpiade 2024…..Gara-gara ke Disneyland-

Luana Alonso diusir oleh tim Paraguay dari Olimpiade 2024 di Paris. Kabarnya, pergi ke Disneyland menjadi penyebabnya.

Melansir Mirror, Alonso, 20 tahun, merupakan atlet renang Paraguay yang berlaga di Olimpiade 2024 Paris. Ia turun di nomor 100 meter gaya kupu-kupu putri.

Alonso langsung gagal di penyisihan, dengan finis keenam. Kemudian, atlet muda itu mengumumkan langsung pensiun tak lama berselang.

Nah, Alonso awalnya memilih tetap tinggal di Paris sampai penutupan Olimpiade 2024. Namun, Paraguay langsung mengusirnya, dengan alasan ‘kehadiran Alonso membuat suasana yang tidak pantas di dalam tim Paraguay’.

Menurut laporan media lokal, Luana Alonso rupanya tetap tinggal di Paris namun tidak memberi dukungan kepada rekan sesama atletnya di sisa Olimpiade 2024. Ia malah kedapatan jalan-jalan ke Disneyland.

Situasi itu rupanya membuat tim Paraguay dikabarkan kesal. Mereka pun merilis pernyataan pengusiran sang atlet tak lama berselang.

Baca juga: Saat Peraih Medali Emas Olimpiade 2024 Pilih… Rebahan di Rumput

Sejauh ini, Alonso belum menyatakan sudah cabut dari Paris atau belum. Namun, unggahannya di Instagram memperlihatkannya sudah menyetir di Amerika Serikat, tempatnya bersekolah.

Bukan cuma Luana Alonso yang diusir karena kedapatan ‘plesir’ selama Olimpiade 2024. Sebelumnya Ana Carolina Vieira, perenang Brasil, juga diusir karena ketahuan menyelinap keluar dari wisma atlet dan pergi bersama pacarnya di malam hari.

Baca juga: Tak …

Read more

Dara Latifah Tambah Pundi Emas Indonesia di SEA Games 2023

Perolehan medali emas Indonesia di SEA Games 2023 bertambah menjadi 20. Ini setelah Dara Latifah berjaya di cabor sepeda.

Pada pertandingan final nomor MTB putri di Gunung Kulen, Senin (8/5/2023) siang WIB, Dara berhasil mengalahkan dua pesaingnya Ariana Thea Dormitorio asal Filipina dan Warinthorn Phetpraphan asal Thailand.

Ini jadi emas keempat yang diraih kontingen Indonesia hari ini, setelah tiga sebelumnya disumbangkan cabor Kun Bokator.

Baca juga: Klasemen Medali SEA Games 2023: RI Tambah 3 Emas, Kini di Posisi 2

Dengan demikian, Indonesia sudah menambah delapan medali sampai Siang ini, terbanyak bersama Kamboja dan Filipina. Selain empat emas, ada dua perak dan dua perunggu.

Indonesia masih ada di posisi kedua klasemen medali SEA Games 2023 dengan 20 emas, 12 perak, dan 26 perunggu. Kamboja di posisi pertama dengan 32 emas, 25 perak, dan 22 perunggu.

Thailand di posisi ketiga dengan 17 emas, 18 perak, dan 26 perunggu.

Baca juga: SEA Games 2023: Indonesia Tambah Medali Emas Jadi 19

Read more

Jadwal Thailand Open 2023

Thailand Open 2023 bergulir mulai hari ini, Selasa (30/5). Menilik jadwal Thailand Open 2023, hari ini menggulirkan laga babak kualifikasi.

Thailand Open 2023 digelar di Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, pada 30 Mei-4 Juni. Ini merupakan turnamen BWF World Tour Level Super 500.

Hari ini, Selasa (30/5), ada lima wakil Indonesia yang menjalani laga babak kualifikasi. Tiga di antaranya merupakan pasangan ganda campuran.

Indonesia menurunkan total 15 wakil di Thailand Open 2023. Sebagian besar di antaranya sebelumnya sudah tampil di Malaysia Masters 2023 pekan lalu.

Baca juga: Evaluasi PBSI Usai Nirgelar di Malaysia Masters 2023

Indonesia pulang tanpa gelar dari Malaysia Masters 2023. Pencapaian terbaik wakil Indonesia diraih oleh Gregoria Mariska Tunjung yang jadi runner-up.

Meski Indonesia tidak turun full team, PBSI berharap bisa pulang dari Thailand Open 2023 dengan membawa pulang gelar juara.

“Di Thailand Open ini memang tidak full team tapi melihat kualitas pemain banyak juga yang sudah levelnya di atas. Jadi semoga di sini kita bisa ambil gelar,” kata Kepala Bidang Pembinaan Prestasi PBSI Rionny Mainaky.

Baca juga: PBSI: Semoga Ada Gelar dari Thailand Open 2023

Jadwal Thailand Open 2023

Selasa (30/5) – Babak kualifikasi

  • Court 2
    Jafar Hidayatullah/Aisyah S. P. Pranata vs Chiu Hsiang Chieh/Lin Xiao Min
  • Court 3
    Amri Syahnawi/Winny O. Kandow vs Mikel Mikkelsen/Rikke Soby
    Adnan Maulana/Nita Violina Marwah vs Hoo Pang Ron/Teo…
    Read more

Kata Menpora Dito soal Bonus Atlet Asian Games dan Asian Para Games

Menpora Dito Ariotedjo menjawab perihal bonus untuk atlet Asian Games 2023 dan Asian Para Games 2023. Ia menyerahkan besaran nominal kepada Presiden RI Joko Widodo.

Menurut Dito, saat ini pihaknya telah mengajukan proses administrasinya dan bersurat kepada orang nomor satu di Indonesia tersebut.

“Bonus sudah diajukan proses administrasinya karena kemarin yang namanya pengajuan bonus itu kan kita harus benar-benar memastikan data-datanya,” kata Dito kepada pewarta saat ditemui di kawasan Jakarta, pada Selasa (31/10/2023).

“Kemarin dari pihak NOC Indonesia (Komite Olimpiade Indonesia) minggu lalu sudah bersurat dan kami juga sudah bersurat ke Presiden,” ujarnya.

Baca juga: Asian Para Games Tuntas, Kemenpora Segera Usulkan Bonus ke Presiden

Mengenai kenaikan bonus, Kemenpora akan menunggu kebijakan dari pimpinan. Di SEA Games 2023 pemerintah Indonesia meningkatkan nominal apresiasi yang diberikan kepada peraih medali.

Sebelum ini, pada Asian Games 2018 yang berlangsung di Indonesia, pemerintah memberi bonus Rp 1,5 miliar bagi atlet perorangan peraih medali emas, Rp 500 juta peraih medali perak, dan Rp 250 juta peraih medali perunggu. Sementara pelatih perorangan atau ganda diberi Rp 450 juta (medali emas), Rp 150 juta (perak), dan Rp 75 juta (perunggu).

“Ini akan kita laporkan juga sekaligus dari Asian Para Games dan kita akan menunggu kebijakan dari pimpinan,” Dito menandaskan.

Kontingen Indonesia di Asian Games Hangzhou 2023 menduduki ranking 13 klasemen akhir dengan raihan 7 emas,11…

Read more

Khusus detikers! ‘Menembus Garis Batas’ Greysia Polii Ada Diskon di Sini

Buat detikers yang juga Badminton Lovers (BL) pasti tahu dong siapa Greysia Polii? Nah, di sini kamu bisa memiliki buku ‘Menembus Garis Batas’ dari Greysia dengan harga diskon!

Greysia Polii telah merilis buku biografi “Menembus Garis Batas”. Isinya bukan cuma mengisahkan perjalanan hidupnya yang inspiratif, tapi juga hal-hal yang belum pernah ia ungkap sebelumnya.

Saking inspiratifnya, apa yang dikisahkan oleh peraih medali emas ganda putri bersama Apriyani Rahayu di Olimpiade 2020 itu bukan cuma menarik disimak oleh BL tapi juga masyarakat pada umumnya.

Buat yang penasaran dan tertarik mengulik lebih jauh kisah-kisah Greysia Polii dalam buku tersebut, ada kabar baik nih: detikers bisa mendapatkannya dengan harga diskon!

Baca juga: Greysia Polii Nyaris ‘Mati’ sebelum Menembus Garis Batas

Buku Gold Package ‘Menembus Garis Batas’ yang awalnya dibanderol Rp 450 ribu, kini bisa detikers dapatkan dengan Rp 350 ribu alias dapat diskon 20 persen! (Cek di sini).

Di Gold Package ini, detikers bukan cuma mendapatkan “Menembus Garis Batas” hard cover yang dibubuhi tanda tangan pribadi Greysia Polii, tetapi juga merchandise eksklusif seperti lanyard, sticker, pin, dan tote bag multifungsi!

Selain itu, ada pula pilihan soft cover book. detikers juga bisa mendapatkannya dengan harga spesial: Rp 125 ribu saja!

Jadi, jangan lewatkan kesempatan ini karena stok buku dengan diskon ini sangat terbatas. Langsung deh sambangi detikshop detik ini juga dan nikmati diskon eksklusif ini sebelum kehabisan.

Read more

Kejuaraan Dunia Beregu Junior- Tim Bulutangkis RI Finis Kedua

Tim bulutangkis junior Indonesia harus puas meraih predikat runner-up di ajang Kejuaraan Dunia Beregu Junior (BWF World Junior Mixed Team Championships 2023). Perjuangan mereka dikandaskan China dengan skor 1-3.

Bertanding di The Podium Arena, Spokane, Washington, Sabtu (30/9/2023) siang waktu setempat, kejuaraan yang memperebutkan Piala Suhandinata itu menyajikan laga antara tim Merah-Putih melawan tim Negeri Tirai Bambu.

Alwi Farhan cs sudah berusaha menampilkan permainan maksimal. Tapi China, yang menjadi lawan di partai final Kejuaraan Dunia Beregu Junior (BWF World Junior Mixed Team Championships 2023), tampil lebih baik.

Baca juga: Kejuaraan Dunia Beregu Junior: Tim Bulutangkis RI Siap Tanding, Mohon Doa

Setelah mengimbangi skor 1-1, asa Indonesia untuk merebut Piala Suhandinata pupus seusai ganda putra Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin yang turun di partai keempat, takluk di tangan Ma Shang/Zhu Yi Jun. Wakil Indonesia itu kalah dengan skor identik, 16-21, 16-21 setelah berjuang selama 37 menit.

“Kami dari awal bermainnya tertekan terus. Kami tidak bisa keluar dari pressure lawan. Kami memang sempat memimpin 11-10 di interval gim pertama, tetapi setelah itu kami dalam tekanan terus dan tidak bisa keluar dari tekanan. Lawan harus diakui, permainannya langsung in. Jadi lawan dari awal sudah mengambil startnya. Kami juga tertekan terus,” kata Joaquin dalam rilis PBSI.

“Kepada masyarakat Indonesia, kami mohon maaf karena gagal menyamakan kedudukan 2-2 lawan China. Semoga dalam kondisi apa pun terus mendukung kami,” lanjut J…

Read more

FIBA Puas Lihat Indonesia Arena, tapi Butuh Satu Tes Uji Venue

FIBA mengaku puas melihat Indonesia Arena yang kini sudah siap menghelat Piala Dunia Basket 2023 pada Agustus mendatang. Akan tetapi, dibutuhkan satu tes lagi untuk menguji semuanya.

Hal itu diungkapkan Executive Director FIBA Basketball World Cup 2023 David Crocker dalam jumpa persnya di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno (GBK), pada Selasa (11/7/2023).

Dalam penuturannya, David memuji komitmen pemerintah Indonesia dan panitia penyelenggara yang sudah menyiapkan segala fasilitas untuk menyelenggarakan event kelas dunia yang rencananya berlangsung 25 Agustus hingga 10 September ini.

“Kami sudah cukup puas dengan venue ini. Namun, dibutuhkan satu tes lagi untuk menguji semuanya. Melihat bagaimana sistemnya bekerja, fasilitas, fungsi, dan segalanya yang ada di sini,” kata David.

Baca juga: Panpel Rilis Harga Tiket Piala Dunia Basket Mulai Rp 100 Ribu

Lebih dari itu, David juga mengapresiasi pemerintah Indonesia yang sangat mendukung event Piala Dunia ini berlangsung di Jakarta.

“Terima kasih kepada pemerintah Indonesia yang sudah mendukung penuh event ini. Dalam waktu 45 hari ke depan, Indonesia akan datang tim-tim hebat dunia. Seperti Kanada yang punya tim bermaterikan para pemain NBA, Prancis yang sempat mengalahkan Amerika Serikat di Olimpiade Tokyo, dan juara bertahan FIBA World Cup Spanyol,” ujarnya.

“Melihat venue baru ini saya tersenyum karena ini menakjubkan. Terima kasih kepada pemerintah Indonesia yang memberikan fasilitas luar biasa ini dan akan membuat orang Indonesia bangga,” ucapnya.

Read more

Kisah di BNI Sirnas B Bali 2023- Rela Tinggalkan Usaha demi Temani Anak

Demi menemani anak yang tampil di BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) B Bali 2023, Yeni Setyowati (41) rela meninggalkan terlebih dulu usaha yang ia geluti saat ini.

Yeni datang dari Jember untuk ikut menyaksikan anaknya bertanding di GOR Liga Bali Arena, Senin (8/5), tempat digelarnya seri keempat dari gelaran BNI Sirnas 2023 ini.

“Tadi saya nyampe Bali jam 4 pagi langsung dari Jember pakai travel, saya rela ninggalin bisnis kue saya yang penting anak nomer satu,” ujarnya dengan semangat, saat menceritakan kisahnya ke detikBali.

Baca juga: Nonton BNI Sirnas B 2023 di Pulau Dewata, Dapatkan Hadiahnya!

Yeni mengaku tidak ingin kejadian saat BNI Sirnas Batam 2023 terulang lagi. Saat itu anaknya berlaga, tapi dia tidak bisa ikut menemani. Saat itu anaknya bermain kurang bagus dan kalah. Hal ini membuat anaknya cukup down.

Jadi, Yeni pun berkomitmen akan terus menemani anaknya ke manapun ia berkompetisi. Ia juga sudah ancang-ancang ke BNI Sirnas A di Surabaya akhir bulan ini, yang digelar setelah seri di Bali.

Lanjut Yeni bercerita, anaknya saat ini tinggal di asrama academy di Jakarta. Hal itu membuatnya baru bisa bertemu anaknya saat di tempat pertandingan.

Baca juga: 743 Pebulutangkis Ramaikan BNI Sirnas B Bali 2023

“Makanannya jangan lupa dijaga, vitaminnya juga, terus istirahat yang cukup, jangan tidur malam-malam gitu,” ungkap Yeni berbagi tips untuk ibu-ibu yang ingin anaknya menjadi atlet.

Tak hanya memberikan waktu, ia juga su…

Read more
Hak Cipta © 2024 Tirtaasri. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.